SMART FINGER : Menguasai 16 Tenses Bahasa Inggris dengan Jari dalam 30 Menit!

Rp 35.000,00
30 Menit Menguasai 16 Tenses Bahasa Inggris dengan Jari !

Mengapa bahasa Inggris menjadi bahasa asing yang wajib dikuasai? Karena saat ini, bahasa Inggris adalah bahasa internasional. Hampir di seluruh belahan bumi, bahasa Inggris menjadi bahasa yang digunakan dalam kegiatan sehari-hari, mulai dari transaksi jual beli hingga kegiatan akademik. Tidak terkecuali di Indonesia. Bahasa Inggris mutlak dikuasai bagi siapa saja yang ingin berpartisipasi aktif dalam percaturan global.

Lihatlah, ada berapa turis asing yang datang ke Indonesia, buku-buku pendukung akademik di SMA hingga Perguruan Tinggi pun sudah berbahasa Inggris. Lalu, sudahkah Anda menguasai bahasa Inggris dengan baik? 

Di dalam bahasa Inggris, ada 16 tenses yang menjadi basic lesson. Ke-16 tenses inilah yang akan menjadi guide ketika Anda menggunakan bahasa Inggris, baik dalam percakapan sehari-hari, pidato, presentasi, maupun menuangkannya dalam bentuk tulisan.

Nah, apakah Anda bisa menghafal ke-16 tenses tersebut di luar kepala? Bukan hanya di luar kepala, tetapi apakah Anda dapat menyebutkannya dengan cepat, tepat, dan mudah tanpa melihat catatan? Jika Anda termasuk yang belum hafal 16 Tenses dan menyebutkannya dengan cepat, maka buku ini sangat cocok untuk Anda. Mengapa? Karena buku ini menawarkan cara dan jalan baru bagaimana menguasai 16 tenses bahasa Inggris tanpa melihat catatan dengan cepat, tepat, dan mudah. Dengan cara apa? Menggunakan jari tangan yang Anda miliki.

Ade Sudirman, S. Pd., penulis buku ini merupakan pencipta metode menghafal 16 tenses bahasa Inggris dengan tangan yang dia namakan Smart Fingers.

Selain memuat teori, buku ini juga dilengkapi dengan latihan soal dan penjelasannya. Dengan bahasa pengantar bahasa Indonesia, Anda akan menemukan 32 rumus tenses yang di buku lain (atau di dalam kamus) hanya memuat 16 rumus.

Dan asyiknya, Anda bisa membuat 32 rumus itu dengan hanya satu langkah! Buku ini juga dilengkapi dengan CD tutorial yang akan membantu Anda mempraktikkan jari-jari cerdas Anda. Selain hafal nama-nama, paham fungsi, pembentukan rumus, penentuan nama, serta pembuatan rumus baru menjadi 32 rumus dari 16 tenses, Anda juga bisa menerapkannya dalam pembahasan materi-materi pelajaran/mata kuliah atau mengisi soal-soal TOEFL.

Sekali lagi, kunci menguasai itu semua hanya dengan memanfaatkan jari yang Anda miliki. [Fatih]

Penerbit : Khazanah Intelektual
Penulis : Ade Sudirman, S.Pd.
ISBN / EAN : 978-979-3838-38-0
Size : 17 x 17 x 0 (cm)

Anda dapat melihat produk lainnya dibawah ini:

Share this product :
 
Support : toko-online | Johny Template Copyright © 2012. Gramushop | Islamic Store - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger